Semangat Hari Ibu, Rutan Wonosobo Teguhkan Penghormatan Peran Ibu Melalui Upacara Bendera

    Semangat Hari Ibu, Rutan Wonosobo Teguhkan Penghormatan Peran Ibu Melalui Upacara Bendera
    Semangat Hari Ibu, Rutan Wonosobo Teguhkan Penghormatan Peran Ibu Melalui Upacara Bendera

    Wonosobo – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Wonosobo melaksanakan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ibu yang berlangsung khidmat di lapangan Rutan Wonosobo, Senin (22/12/2025).

    Kegiatan ini diikuti oleh seluruh jajaran pegawai, Perwakilan dari DWP serta warga binaan dengan penuh semangat dan rasa hormat.

    Upacara bendera peringatan Hari Ibu tersebut menjadi momentum penting untuk mengenang dan menghargai jasa serta peran besar kaum ibu dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, dan berbangsa.

    Bertindak sebagai inspektur upacara, M Humam (Ka KPR) membacakan amanat Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia yang menekankan pentingnya peran perempuan dalam pembangunan nasional serta penguatan ketahanan keluarga.

    Dalam amanatnya disampaikan bahwa peringatan Hari Ibu bukan hanya seremonial semata, melainkan sebagai pengingat akan semangat perjuangan perempuan Indonesia yang terus berkontribusi secara nyata dalam berbagai bidang kehidupan. Nilai-nilai keteladanan, pengorbanan, serta kasih sayang seorang ibu diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh peserta upacara.

    Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Wonosobo menyampaikan bahwa melalui kegiatan upacara bendera ini, diharapkan seluruh jajaran dan warga binaan dapat menumbuhkan rasa hormat, empati, serta kepedulian terhadap peran ibu dan perempuan pada umumnya.

    “Peringatan Hari Ibu ini menjadi momentum bagi kita semua untuk menghargai peran dan pengorbanan seorang ibu serta kaum perempuan yang telah memberikan kontribusi besar dalam keluarga, masyarakat, dan bangsa. Melalui semangat Hari Ibu, mari kita terus menumbuhkan sikap saling menghormati, peduli, dan memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dalam setiap langkah kehidupan, termasuk di lingkungan Rutan Wonosobo.” Ujar Ka KPR.

     Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana pembinaan karakter, kedisiplinan, dan nasionalisme di lingkungan Rutan.
    Upacara berlangsung dengan tertib dan lancar, ditutup dengan doa bersama sebagai ungkapan rasa syukur serta harapan agar nilai-nilai luhur Hari Ibu dapat terus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan kerja maupun dalam keluarga.

    (Humas Rutan Wonosobo) 

    jawa tengah wonosobo rutan wonosobo upacara hari ibu jajaran rutan wonosobo
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Warna Bersiterang, Rutan Kelas IIB Wonosobo...

    Artikel Berikutnya

    Inovasi Kegiatan Warna Bersiterang, Bolu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kodaeral X TNI AL Bentuk X Point UMKM Sebagai Wadah Strategis Pemberdayaan  Ekonomi Masyarakat
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Rutan Wonosobo Ikuti Panen Raya Serentak, Siap Cukupi Kebutuhan Pangan Nasional
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa

    Ikuti Kami